Follow Twitter saya @luthfie_AR

Selasa, 28 Juni 2011

Pengaman Mobil Pakai Kartu GSM

Pengaman Mobil Pakai Kartu GSM

KOMPAS.COM/AGUNG KURNIAWAN
JAKARTA,  — Coba datangi pusat aksesori mobil, Anda pasti ditawari beragam alarm mobil, sampai ada yang berbasis GPS yang menggunakan kartu GSM. Salah satunya adalah produk Auto Track yang memiliki kelebihan bisa memantau keberadaan kendaraan via internet secara real time melalui alamat situs www.autotrack.co.id.
Menariknya lagi, alat pengaman mobil ini memiliki sensor sehingga bisa menginformasikan kepada pemilik kalau mobilnya itu sedang "dikerjai" pencoleng. Peranti ini tak mengeluarkan suara layaknya alarm mobil. Pemakaian per bulan (dalam kota) Rp 25.000, sedangkan jika sering di luar kota, biayanya Rp 100.000 per bulan.
"Harganya Rp 2,19 juta termasuk garansi dua tahun dan konsumen diajari cara penggunaannya," ujar Dede dari PT Berkat Auto Track System (BATS), pemegang Auto Track di Indonesia. Anda yang tertarik bisa langsung hubungi PT Berkat Auto Track System di Jalan Sangaji No 38 Jakarta 10130, Indonesia, telepon +62 21 26538577 dan faks +62 21 63854781.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Macys Printable Coupons